Pindang ikan patin merupakan kuliner khas Palembang,
Sumatera Selatan lain dari makanan empek-empek dan tekwan. Rasa makanan ini
dengan sensasi pedas, asam, dan manis yang hadir bersamaan dengan ikan pantin
yang segar dan empuk.
Untuk anda yang ingin mencoba kuliner khas Palembang saat
melakukan wisata di Palembang, ada dua tempat yaitu Rumah Makan Pindang Musi
Rawas, Jalan Angkatan 45 No 18, dan Rumah Makan Sri Melayu, Jalan Demang Lebar
Daun. Keduanya hadir dengan rasa yang unik dan tentu enak.
Kedua tempat ini sangat luas dan nyaman. Biasanya terdapat
banyak lesehan dari pada duduk dengan meja disana. Tidak perlu lama-lama,
karena anda akan segera dilayani pelayan restoran dan anda akan langsung mendapat
pesanan Anda. Disana banyak menu andalan di rumah makan ini.
Menu-menu andalan disana yaitu pindang ikan patin, pindang
tulang (pindang iga sapi), pindang bawung, pindang salai dan pindang udang. Apalagi
akan tambah nyaman karena pesanan tidak perlu ditunggu lama karena akan segera
tersaji.
Nasi panas dengan bakul akan tersaji dengan lalapan yang
terdiri dari terong bulat, kacang panjang, wortel, timun, daun kemangi dan
potongan labu. Ada juga ikan seluang, yang menjadi khas Sungai Musi, yang
digoreng kering. Ikan teri dengan ukuran besar yang juga diolah.
Pepes patin goreng, bedug yang dibuat dari campuran daging
ikan gabus dan pepaya muda, ada juga sambal hati udang, tempoyak yaitu durian
mentah yang difermentasikan lalu dengan cabe merah dibungkus menggunakan daun
pisang dan dipepes, juga ada sambal. Dan menu utama, Pindang ikan patin.
Menggunakan potongan cabe, daun kemangi, nanas yang
disatukan dengan potongan ikan patin dan kuahnya yang merah. Untuk pindang
tulang, sama dengan sop iga. Bedanya terdapat dalam kuah kental dan bumbu.
Terdapat potongan tomat dan cabe rawit di dalam kuahnya.
Untuk harganya makanannya antara Rp 15.000 hingga Rp 70.000.
Namun dengan tempat yang terbatas, ada 10 sampai 15 meja, pengunjung harus memesan
atau antre. Khususnya di jam makan siang. Antrean dapat sangat panjang dan
pastinya akan mendapat nomor jika sedang padat.
Tentunya anda akan terpuaskan jika sedang melakukan wisata
di Palembang. Jangan lupa untuk menikmati kuliner khas Palembang ini. Beragam
jenis menu dan rasa yang lezat akan segera melengkapi perjalanan anda dan
menambah cita rasa akan kuliner Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar